Detil Artikel

PROFIL KELOMPOK TERNAK NGUDI MULYO PADUKUHAN JUMENENG KIDUL, KALURAHAN SUMBERADI, KAPANEWON MLATI KABUPATEN SLEMAN TAHUN 2021 Dibuat pada 2021-10-12 20:00:04 Oleh : Saraswati
  1. Sejarah
  1. Tahap Penumbuhan

Kelompok ternak Ngudi Mulyo terbentuk pada tahun 2007 karena adanya keinginan warga masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan melalui budidaya ternak, serta adanya keinginan untuk menjaga sanitasi lingkungan, maka 12 orang peternak bersepakat membentuk kandang komunal.

Pada awalnya kelompok menyewa milik pak Slamet Basuki, warga Jumeneng Kidul. Jangka waktu sewa lahan selama 5 tahun kemudian diperpanjang 5 tahun lagi.Luas lahan yang disewa yaitu 1500 meter dengan harga sewa sebesar Rp. 500.000 per tahun selama 7 tahun pertama, kemudian 3 tahun terakhir harga sewa menjadi Rp. 700.000/tahun.

 

  1. Tahap Pengembangan 1

Tahun 2017 kelompok mengajukan permohonan lahan tanah kas desa dikarenakan jangka waktu sewa sudah habis serta jumlah anggota bertambah menjadi 21 orang. Kalurahan memberikan lahan seluas 2500 meter untuk dimanfaatkan sebagai kandang komunal kelompok ternak Ngudi Mulyo.

 

  1. Tahap Pengembangan 2

Tahun 2020 jumlah anggota terus bertambah hingga saat ini menjadi 32 orang anggota, oleh karenanya kelompok kembali mengajukan penambahan luas lahan yang bisa dimanfaatkan untuk membangun kandang anggota baru. Saat ini luas lahan kelompok ternak Ngudi Mulyo adalah 3000 meter persegi.

 

  1. TUJUAN
    Adapun tujuan dari berdirinya kelompok ini adalah :
     
  1. Sebagai wahana berkumpul, belajar dan bertukar pikiran bagi para peternak dalam menghadapi permasalahan di bidang peternakan.
  2. Sebagai salah satu jalan menuju peningkatan kesejahteraan hidup, perekonomian  dan taraf hidup masyarakat petani dan ternak anggota kelompok ternak Ngudi Mulyo.
  3. Sebagai wahana pemersatu masyarakat padukuhan Jumeneng Kidul.

 

  1. VISI - MISI KELOMPOK
    Adapun Visi dari Kelompok :
    “Peningkatan Kesejahteraan Anggota Kelompok Ternak Ngudi Mulyo dengan tetap menjaga kelestarian dan kebersihan lingkungan”

Adapun Misi dari Kelompok :
Meningkatkan pengetahuan, sikap dan ketrampilan peternak dalam budidaya ternak dan pemanfaatan limbahnya, dengan dilandasi oleh semangat rasa persaudaraan antar anggota kelompok, didalam menggali segenap potensi diri dan alam sekitar kita dengan konsep berwawasan lingkungan, dalam mencapai kesejahteraan bersama. 

  1. DATA DASAR KELOMPOK

DATA DASAR KELOMPOK

Nama Kelompok
Kelas Kelompok

:
:

KELOMPOK TANI TERNAK NGUDI MULYO
KELOMPOK PEMULA

Nama Gapoktan

:

GAPOKTAN SUMBER LESTARI

Alamat Kelompok

:

Jumeneng Kidul, Sumberadi, Mlati, Sleman

Telpon/Hp

:

+62 877-1235-2273

Tahun Berdiri

:

2007

Tahun Pengukuhan

:

2009

Pengurus Kelompok

Ketua

:

Muh Puji Utomo

Wakil Ketua

:

Sukamto

Sekretaris

:

Muh Idris dan Dahri Iskandar

Bendahara

:

Juwahir dan Ngabidi

Humas

:

Budiyo, Yusuf dan Haryanto

Jml. Anggota 

:

32 Orang

 

  1. Profil Anggota

Saat ini jumlah anggota kelompok ternak Ngudi Mulyo sebanyak 32 orang.

Syarat menjadi anggota:

1. Membayar uang pangkal untuk pembangunan sarana prasarana sebesar

2017: sebesar 200rb

2020: sebesar 400rb

Alasan menjadi peternak bergabung dalam kelompok ternak karena adanya keinginan untuk budidaya ternak sapi, kambing dan atau domba tetapi tidak mempunyai lahan.

 

  1. Aset Kelompok: bangunan kandang kelompok dilengkapi dengan sumur dan instalasi air serta bangunan secretariat yang sekaligus berfungsi sebagai tempat piket anggota seluas 6x4 meter persegi. 
  2. Jumlah Ternak

Sapi : 60 sapi

Domba: 25 ekor

Kambing: 7 ekor

Sapi Jantan: 13 ekor

Sapi Betina: 36 ekor

Pedhet: 11 ekor

Betina bunting: 9 ekor

PO : 7 ekor

Limousin dan Simental : 53 ekor

  1. Kegiatan Kelompok Ternak

1. Pertemuan rutin setiap malam tanggal 3, satu bulan 1 x

- informasi

- musyawarah

- arisan

2.Kerja bakti secara insidental,

3. Melaksanakan kegiatan

- pembuatan pupuk organik

- pembuatan pakan fermentasi

4. Pelatihan

- pembuatan pakan dan pupuk organic

Peluang Pengembangan Kelompok Ternak Ngudi Mulyo:

1. Potensi Pakan Ternak.

Ketersediaan hijauan melimpah dengan adanya daya dukung lahan pertanian dan hutan rakyat sebagai sumber pakanberkualitas.

Potensi hijauan meliputi lahan sawah irigasi seluas 15 Ha dan lahan hutan rakyat seluas 2 Ha.

2. Potensi Pasar

Upaya pemasaran dan kerjasama dengan pihak lain diantaranya pemasaran ternak serta pemasaran limbah urine sapi. Kerjasama pemasaran sudah pernah dirintis meskipun belum dapat berlanjut misalnya dengan bapak Sukidi, Ngrajek Wetan produsen POC.

3. Potensi Sosial Budaya

Masyarakat desa yang menjunjung tinggi nilai kerukunan dan kebersamaan akan menunjang pengembangan kelompok tani ternak yang kompak. Didukung dengan pengalaman dan ketrampilan anggota kelompok dalam budidaya sapi, kambing dan domba serta sumber daya manusia yang memadai akan mendukung pengembangan kelompok yang berorientasi agribisnis.

10. Penutup

Adanya wacana pembentukan Bumi Perkemahan dan Desa Wisata di Kalurahan Sumberadi yang lokasinya dekat dengan Jumeneng Kidul, menumbuhkan harapan baru bagi peternak di kelompok ternak Ngudi Mulyo. Peternak mempunyai harapan, adanya kegiatan terintegrasi dengan Desa Wisata dan Bumi Perkemahan di Jumeneng Kidul, menjadi salah satu usaha yang memadukan budidaya dan wisata sehingga dapat mewujudkan cita-cita kelompok yaitu mewujudkan Peternak Ngudi Mulyo yang Sejahtera.

Artikel Lainnya Dari Penulis Ini